Avenged Sevenfold (Foto: Maria Cicilia Galuh/okezone)
Konser yang rencananya akan diselenggarakan di Pantai Karnaval, Ancol, Jakarta, malam ini dibatalkan dengan alasan suasana di Jakarta tidak kondusif di tengah demo buruh di Jakarta. Hal ini diungkapkan melalui Twitter promotor Entertainment Ranger. Berikut penyataan dari mereka;
“Kita memiliki situasi yang tidak kondusif di Jakarta hari ini untuk konser.”
“Kami sangat menyesal untuk mengatakan bahwa konsernya dibatalkan. Demi keamanan band dan keadaan yang tak terduga."
“Terimakasih atas pengertian dan kerjasamanya selama ini," tulis Entertainment Ranger yang mendatangkan A7X ke Jakarta, Selasa (1/5/2012).
Banyak konsumen yang telah membeli tiket kecewa berat, beberapa orang membalas pengumuman pembatalan dengan kata-kata kasar.
Sampai berita ini diturunkan, pihak promotor belum bisa ada yang dikonfirmasi mengenai pembatalan ini.
(tre)

Tidak ada komentar:
Posting Komentar